10 Jenis Makanan Ikan Channa Terbaik Beserta Manfaatnya
Jenis-Jenis Makanan Ikan Channa Terbaik Beserta Manfaatnya
Salah satu faktor yang sangat penting dalam pemeliharaan ikan channa adalah makanannya. Ada makanan yang dapat mempercepat pertumbuhan ikan channa, ada makanan yang dapat memperkuat warna ikan channa, dan ada juga makanan yang dapat melatih mental ikan channa.
Semua makanan tersebut sangat penting untuk diperhatikan, dalam hal ini Anda harus bisa memilih makanan yang paling cocok untuk kebutuhan ikan channa peliharaan Anda agar bisa tampil menawan. Dalam artikel kali ini saya akan mengajak Anda untuk mengenal lebih jauh mengenai jenis-jenis makanan ikan channa dan manfaatnya.
1) Cacing Tanah
Makanan ikan channa yang bisa Anda pilih yang pertama adalah cacing tanah. Cacing tanah merupakan salah satu pakan alami ikan channa dihabitatnya oleh karena itu hampir semua ikan channa pasti menyukai cacing tanah. Selain itu cacing tanah memiliki kandungan protein dan asam amino yang tinggi, kandungan protein dalam cacing tanah ada dikisaran 60-70%, ini lebih tinggi dibandingkan jenis pakan alami lainnya.
Protein dan asam amino ini sendiri sangat baik untuk ikan channa, selain dapat mempercepat pertumbuhan ikan juga dapat membantu proses penyembuhan ikan, terutama ikan channa hasil tangkapan alam yang mengalami stress, sirip robek, dan mengalami luka akibat penangkapan.
Pemberian cacing tanah yang rutin selama satu minggu pada ikan channa yang baru ditangkap dari alam, akan mengembalikan kebugaran dan sirip yang luka kembali utuh. Perlu diperhatikan juga porsi pemberian cacing tanah untuk ikan channa harus disesuaikan dengan ukuran ikan itu sendiri. Pada umumnya pemberian 2-3 cacing per hari sudah cukup.
2) Cacing Sutra
Makanan ikan channa yang ke dua yang bisa Anda berikan adalah cacing sutra. Sama seperti halnya cacing tanah, cacing sutra juga merupakan salah satu pakan alami ikan channa. Cacing sutra memiliki kandungan protein, lemak, dan nutrisi lain yang baik untuk ikan channa terutama untuk ikan channa yang masih kecil agar pertumbuhannya semakin cepat. Selain itu cacing sutra juga mengandung serat dan mineral yang tinggi. Kandungan serat dan mineral ini sangat baik untuk melancarkan pencernaan ikan channa.
3) Ikan Kecil
Makanan ikan channa yang ke tiga adalah ikan kecil. Memberi makan ikan channa dengan ikan kecil juga merupakan salah satu pilihan yang baik. Selain karena ikan kecil memiliki kandungan protein tinggi yang baik untuk pertumbuhan ikan channa, juga karena ikan kecil dapat membantu ikan channa melatih mentalnya agar lebih agresif.
Dalam hal ini berikanlah ikan kecil yang masih hidup agar ikan channa dapat mengejarnya sehingga lama kelamaan mentalnya akan terasah dan bangkit. selain itu pilihlah ikan kecil yang tidak memiliki duri yang tajam agar tidak melukai mulut ikan channa peliharaan Anda.
4) Udang
Makanan untuk ikan channa yang ke empat adalah udang. Udang merupakan salah satu makanan alami dan salah satu makanan terbaik untuk ikan channa. Udang mengandung nutrisi dan protein yang tinggi yang dapat membantu dalam mempercepat pertumbuhan ikan channa. Selain itu udang juga dipercaya dapat meningkatkan keindahan warna ikan channa, sehingga pakan ini sangat cocok bagi Anda yang ingin memperkuat warna ikan channa Anda.
Ada tiga pilihan udang yang bisa Anda berikan, yang pertama udang hidup, yang kedua udang beku dan yang ketiga udang kering. Memberikan udang hidup selain lebih segar juga dapat membantu melatih mental ikan channa Anda agar lebih agresif. Sementara pemberian udang beku dan udang kering sangat cocok bagi Anda yang sulit menemukan udang hidup karena udang beku dan udang kering cenderung lebih mudah didapatkan dibandingkan udang hidup.
5) Kutu Air
Makanan yang kelima untuk ikan channa adalah kutu air. Bisa dibilang kutu air mungkin lebih cocok diberikan untuk ikan channa yang masih baby. Selain karena ukurannya yang kecil sehingga pas dengan ukuran mulut ikan channa baby, juga karena kutu air memiliki kandungan protein yang tinggi sehingga dapat mempercepat pertumbuhan ikan dan memperkuat jaringan tulang pada tubuh ikan channa yang masih baby.
Yang harus Anda perhatikan dalam hal ini adalah takaran pemberian pakan kutu air. Jangan sampai Anda memberikan pakan kutu air secara berlebihan karena jika kutu air tersebut tidak habis dimakan oleh ikan channa baby ditakutkan sisa-sisa kutu air yang tidak dimakan akan mati dan mencemari air dan menimbulkan bakteri yang dapat membahayakan kelangsungan hidup ikan channa.
6) Jangkrik
Makanan ke enam untuk ikan channa yang bisa Anda berikan adalah jangkrik. Perlu Anda ketahui bahwa jangkrik memiliki manfaat yang banyak untuk ikan channa, diantaranya protein yang baik untuk pertumbuhan ikan channa, vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan, asam lemak untuk menjaga kesehatan, dan sumber energi yang dapat membuat ikan channa lebih aktif.
Selain itu pemberian jangkrik hidup juga dapat melatih mental dan insting ikan channa agar tetap aktif dan agresif. Namun perlu digaris bawahi bahwa pemberian jangkrik yang baik adalah jangkrik yang masih muda dan hidup, jadi jangan sembarangan memberikan jangkrik mekipun ikan channa akan tetap memakan jangkrik yang sudah tua.
7) Maggot
Makanan selanjutnya yang bisa Anda berikan pada ikan channa adalah maggot. Maggot adalah larva dari lalat hitam besar yang cocok dijadikan makanan untuk ikan Channa, hal ini karena maggot dipercaya memiliki protein dan nutrisi yang lengkap untuk pertumbuhan dan keindahan warna ikan channa. Bahkan oleh para kelektor ikan channa maggot dimasukan kedalam daftar pakan ekslusif yang direkomendasikan. Pemberian pakan maggot ini sendiri bisa dilakukan antara 2 sampai 3 kali sehari.
8) Ulat Hongkong
Makanan ikan channa yang ke delapan yang bisa Anda berikan adalah ulat hongkong. Ulat hongkong adalah salah satu jenis larva yang sering dijadikan makanan burung. Namun ulat hongkong ini juga bisa menjadi salah satu alternatif pakan ikan channa karena memiliki kandungan nutrisi yang sangat banyak.
Kandungan nutrisi dalam ulat Hongkong ini dapat mempercepat proses pertumbuhan dan munculnya warna pada ikan Channa. Selain itu, kandungan nutrisi dalam ulat Hongkong ini juga bisa meningkatkan ketebalan kulit ikan channa sehingga tidak mudah rusak ataupun terluka.
9) Kecoa Dubai
Makanan ke sembilan untuk ikan channa yang bisa Anda coba adalah kecoa dubia. Kecoa Dubia atau kecoa kayu Argentina merupakan salah satu jenis serangga yang biasa dijadikan sebagai pakan burung ataupun ikan. Kecoa ini dipercaya memiliki kandungan protein yang cukup tinggi. Bahkan, kandungan protein dalam kecoa Dubia ini dipercaya jauh lebih tinggi dibandingkan jangkrik ataupun cacing sehingga sangat baik untuk ikan channa.
Ikan Channa yang diberikan pakan kecoa Dubia dipercaya akan mengalami proses pertumbuhan dengan baik. Selain itu, kecoa Dubia juga bisa membantu proses munculnya warna atau motif pada ikan Channa.
10)Pelet
Makanan terakir dan sangat peraktis yang bisa Anda berikan pada ikan channa adalah pelet. Meskipun pelet bukanlah pakan alami ikan channa namun manfaatnya tidak bisa dipandang remeh. Pelet biasanya mengandung nutrisi yang lengkap apalagi pelet dengan kualitas yang baik, biasanya pelet memiliki kandungan protein, vitamin, lemak, dan kandungan lain yang baik untuk ikan channa.
Selain itu ada juga jenis pelet yang dapat meningkatkan kecerahan warna ikan channa, seperti misalnya pelet premium blue, premium red, premium yellow dan sebagainya. Anda bisa memilih pelet sesuai dengan warna dasar ikan channa Anda. Tentunya pemberian pakan pelet ini sangat praktis jika dibandingkan dengan pakan lainnya.
Posting Komentar untuk "10 Jenis Makanan Ikan Channa Terbaik Beserta Manfaatnya"
Posting Komentar