10 Fakta Menarik Kucing Anggora yang Harus Kamu Tahu

Fakta Menarik Kucing Anggora yang Harus Kamu Tahu

Siapa yang tidak kenal dengan kucing anggora, kucing cantik dengan banyak pesona. Kucing anggora merupakan salah satu kucing yang paling banyak diminati diseluruh dunia, betapa tidak kucing ini memiliki tampilan yang indah dan menawan yang membuat siapapun yang melihatnya pasti terpesona dibuatnya.

Ternyata bukan hanya soal penampilannya yang cantik dan anggun, kucing anggora juga memiliki beberapa fakta menarik yang sayang jika kita lewatkan. Apa saja fakta menarik tersebut? berikut 10 fakta menarik kucing anggora:


1)    Berasal Dari Turki

Fakta menarik kucing anggora yang pertama adalah asal kucing ini. Kucing Anggora berasal dari dareah pegunungan di Ankara, Turki. Kucing ini biasa hidup berdampingan dengan masyarakat setempat. Karena tampilannya sangat menarik kucing ini dengan mudah menyebar ke berbagai negara lainnya, bahkan kucing ini sempat menjadi kucing paling populer di Eropa.

Karena kebutuhan akan kucing Anggora meningkat pada saat itu, kota Ankara menjadi tempat utama pengembangbiakan kucing anggora. Dan dari kota ini, kucing ini mendapatkan julukan “Anggora”. Nama Anggora sendiri merupakan kata yang digunakan untuk menggambarkan bulu lembut, halus, dan indah pada kambing yang berasal dari kota Angora, Turki. Nama Anggora kemudian digunakan untuk menjelaskan keindahan bulu kucing Anggora yang memang sangat indah.


2)    Ada Sejak Abad 15

Fakta menarik tentang kucing anggora yang kedua adalah kucing ini sudah ada sejak abad ke 15. Kucing anggora merupakan salah satu kucing ras tertua di dunia, kucing ini dikatakan sudah ada sejak abad ke 15 dan mulai mendapat kepopulerannya pada abad ke 16. Kucing anggora mulai masuk dan diperkenalkan ke Eropa oleh para pedagang dari Turki dan Persia, dan setelah itu kucing Anggora menjadi semakin populer dan dengan cepat menyebar ke seluruh dunia.


3)    Pernah Hampir Punah

Fakta menarik yang ke tiga adalah kucing anggora pernah hampir punah. Pada akhir abad ke 19 kucing anggora sempat terancam punah karena pada saat itu kucing anggora kalah populer dari kucing persia sehingga terjadi pengembangbiakan ras kucing persia secara besar-besaran sehingga keberadaan kucing anggora tergesar dan jumlahnya berkurang seiring waktu. Untungnya pemerintah Turki pada saat itu melakukan tindakan yang tepat dengan mengembangbiakan kembali kucing anggora disebuah kebun binatang di Ankara, Turki.


4)    Harta Nasional Turki

Fakta menarik yang ke empat adalah kucing anggora merupakan harta nasional Turki. Pada abad ke 19 kucing ini pernah dianggap sebagai salah satu harta yang sangat berharga karena jumlahnya pada saat itu sudah hampir punah akibat program pengembangbiakan ras kucing persia diberbagai wilayah Eropa. Tetapi syukurlah pada saat itu kucing anggora mulai kembali dikembangbiakan tepatnya di kebun binatang Ankara, Turki, sehingga keberadaannya dapat terselamatkan hingga sekarang.

Untuk mencegah terulangnya kejadian tersebut Turki sekarang sangat ketat melindungi kemurnian ras kucing anggora ini sehingga menjadi kucing eksklusif di Turki. Bahkan jika ada orang yang ingin mengimpornya dari Turki, kucing yang akan diimpor tersebut harus disterilisasi terlebih dahulu sebelum dikirim sehingga kucing tersebut tidak bisa dikembangbiakan dinegara tujuan.


5)    Kucing Berwarna Putih dan Berwarna Biru Cenderung Tuli

Fakta menarik selanjutnya dari kucing anggora adalah kucing anggora yang berwarna putih dan bermata biru cenderung tuli. Percaya atau tidak dilansir dari Daily Paws, pada abad ke-19 seluruh kucing Anggora dianggap tuli atau tidak bisa mendengar. Hal ini dikaitkan dengan ada hubungan antara gen bulu putih, mata biru, dan pendengarannya.

Kucing Anggora yang memiliki bulu putih dan bermata biru memiliki kemungkinan tuli lebih tinggi dari kucing anggora dengan ciri fisik lainnya. Potensi ini juga bisa terjadi pada kucing anggora berwarna putih dengan warna mata berbeda, biasanya biru dan kuning. Namun untungnya kucing anggora yang tuli pada umumnya bisa hidup dengan normal dan sehat, tapi terkadang suara meongannya lebih keras dari kucing anggora lainnya karena mereka tidak mampu mendengar suaranya sendiri.


10 Fakta Menarik Kucing Anggora yang Harus Kamu Tahu


6)    Menyukai Tempat Tinggi

Fakta menarik lainnya dari kucing anggora adalah mereka menyukai tempat yang tinggi. Kucing anggora cenderung suka berdiam diri ditempat yang tinggi, mungkin karena leluhur mereka yang berasal dari pengunungan sehingga kebiasaan tersebut terbawa hingga keturunannya saat ini.

Mereka senang mengamati sekitarnya ditempat yang tinggi dengan pandangan yang luas, oleh karena itu jika Anda memeliara kucing jenis ini sebisa mungkin sediakan tempat yang tinggi untuk mereka bersantai, jika tidak Anda mungkin akan menemukan kucing Anda di atas genting, rak buku ataupun di atas lemari.


7)    Kucing yang Cerdas

Fakta menarik berikutnya adalah kucing anggora merupakan kucing yang cerdas. Kucing anggora dianggap sebagai salah satu ras kucing yang pintar, mereka memiliki kemampuan belajar yang baik, memecahkan masalah sederhana, dan mengerti rutinitas manusia. Oleh karena itu kucing anggora disebut sebagai kucing yang mudah dilatih bahkan seringkali digunakan sebagai aktor dalam iklan ataupun film.

Tidak hanya itu, kucing Anggora juga sangat pandai dalam memahami ekspresi wajah manusia dan mendeteksi perubahan suasana hati pemiliknya. Oleh kerena itu mereka akan tahu ketika pemiliknya sedang senang ataupun sedih. Hal ini membuat mereka sangat dekat dengan pemiliknya dan bisa menjadi sahabat yang baik.


8)    Memiliki Bulu yang Panjang

Fakta menarik kucing anggora yang ke delapan adalah mereka memiliki bulu yang panjang. Mungkin hal ini sudah sangat jelas terlihat bahwa kucing anggora memiliki bulu yang cukup lebat dan panjang terutama dibagian leher dan ekornya. Bisa dibilang bulu yang panjang dan lebat ini menjadi salah satu daya tarik utama dari kucing ini.

Selain itu warna bulunya juga cukup beragam, ada warna putih, hitam, kuning, abu, dan sebagainya, namun dikatakan bahwa kucing anggora teradisional biasanya berwarna putih bersih. Perpaduan antara tubuh yang tegap dan ideal dengan bulu yang lebat dan panjang menjadikan kucing ini terlihat sangat cantik dan anggun.


9)    Punya Banyak Energi

Fakta menarik yang ke sembilan dari kucing anggora adalah mereka memiliki banyak energi. Tidak seperti kucing lainnya yang biasanya mager dan memiliki bentuk tubuh yang bulat. Bisa kita lihat dari bentuk tubuhnya yang langsing dan ideal, kucing anggora dipastikan memiliki banyak energi untuk mereka habiskan untuk berburu, bermain, ataupun mengeksplor lingkungan sekitarnya. Oleh karena itu sangat jarang kita lihat kucing anggora memiliki tubuh bongsor dan gendut karena kebanyakan makan dan mager.

Oleh karenanya bagi Anda yang memiliki kucing anggora disarankan untuk tidak mengurungnya dalam kandan dan harus rutin mengajaknya bermain agar energinya yang banyak dapat tersalurkan dengan baik sehingga kucing tersebut tidak merasa bosan dan strees karena terus berdiam diri. Kucing yang strees biasanya akan berpengaruh buruk terhadap kesehatan kucing itu sendiri.


10) Suka Bersosialisasi

Fakta menarik dari kucing anggora yang terakhir adalah mereka suka bersosialisasi. Kucing anggora termasuk kucing yang aktif dan ramah. Mereka senang mengeksplor lingkungan dan menemukan hal-hal yang baru termasuk kucing atau peliharaan lainnya. Mereka akan cepat akur dengan kucing lain ataupun peliharaan lainnya seperti anjing, oleh karena itu tidak masalah jika Anda ingin memelihara kucing anggora dengan peliharaan lainnya.

Sikap yang ramah dan suka bersosialisai ini juga menjadikan kucing ini sangat cocok untuk dipelihara oleh anak-anak ataupun lansia sebagai teman untuk menemani mereka. Pasti kucing ini akan cepat akrab dan beradaptasi dengan anak-anak ataupun lansia.


Posting Komentar untuk "10 Fakta Menarik Kucing Anggora yang Harus Kamu Tahu"